Resep Membuat Kue Lupis Yang Enak
Cara Membuat Kue Lupis Yang Enak.
Kembali dengan saya Mbak Riska, Pada kesempatan kali ini saya akan membagikan resep masakan indonesia kepada anda semua para penggemar kuliner indonesia. Dikesempatan kali ini saya akan berbagi resep tentang cara membuat kue Lupis.
Baiklah kita langsung saja ke pokok permasalahannya.
I. Bahan-bahan yang diperlukan :
- 1 liter Ketan Putih yang sudah di cuci dan ditiriskan.
- 1 sendok makan Kapur Sirih.
- 300 gram Gula Merah.
- 3 sendok makan Gula Pasir.
- 125 cc air bersih.
- Point diatas : Rebus sampai kental kemudian saring untuk sirup dan gulanya.
- 1 lembar Daun Pandan.
- Setengah butir Kelapa yang sudah diparut searah seratnya.
- Setengah sendok teh Garam halus.
- Point diatas : dikukus selama 15 menit.
- Daun Pisang untuk membungkus, potong-potonglah selebar 8 cm.
II. Cara Membuatnya :
- Percikan Ketan dengan menggunakan air Kapur Sirih dan di aduk rata.
- Daun Pisang di rangkap dua, bentuk kerucut pada salah satu sisi, kemudian isi dengan Ketan kira-kira 3 sendok makan, lalu pipihkan dan belokan sisa daun sebelahnya menutupi bagian yang terbuka dan sisipkan sehingga membentuk segitiga, selanjutnya ikat dengan tali rapia agar tidak pecah.
- Rebus dengan Air selama 4 jam, kemudian tiriskan dan dinginkan.
- Setelah semua bahan di buat dan selesai, Hidangkanlah dengan Kelapa parut dan Sirup gula.
Catatan : Bahan-bahan tersebut diatas hanya untuk 15 buah kue Lupis.
wihhhh....lezatnya, gampang bukan??saya berharap anda bisa mencobanya dirumah dan disajikan untuk keluarga anda.
Post a Comment for "Resep Membuat Kue Lupis Yang Enak"